Judul : 49 Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele di Sungai dan di Pemancingan Terbaru, [ KebunBudidaya ]
link : 49 Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele di Sungai dan di Pemancingan Terbaru, [ KebunBudidaya ]
49 Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele di Sungai dan di Pemancingan Terbaru, [ KebunBudidaya ]
49 Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele di Sungai dan di Pemancingan Terbaru - Ikan lele adalah ikan air tawar yang juga sangat digemari para pemancing. Di Indonesia sendiri dahulu sangat terkenal dengan yang namanya ikan lele dumbo namun karena sering terjadi perkawinan sejenis sehingga hasil menurun maka dikembangkanlah keturunan ikan lele yang tak kalah yaitu ikan lele sangkuriang.
Ikan lele hidup di air tawar dan merupakan ikan nokturnal atau yang aktif mencari makan di malam hari. Ketika siang hari ikan lele berlindung pada tempat yang gelap dan tak terpapar sinar matahari. Ikan lele senang hidup di perairan air tawar yang memiliki arus perlahan dan tak terlalu deras. Ikan ini juga ternyata dapat hidup di tempat yang tercemar seperti di selokan dan sebagainya. Ikan lele juga merupakan target pemancing ketika memancing di sungai.
Sampai saat ini masih banyak pemancing yang memancing disungai untuk mendapatkan ikan ini. Selain enak dimakan, ternyata ikan lele juga memiliki perlawanan yang kuat ketika dipancing sehingga menjadi tantangan tersendiri untuk pemancing. Namun untuk mendapatkan ikan lele yang banyak maka anda harus mengerti teknis memancing dan tentunya umpan jitu untuk ikan lele yang harus dikuasai. Nah maka dari itu, pada pertemuan kali ini admin akan memberikan informasi terbaik tentang resep umpan mancing jitu ikan lele yang dapat diterapkan di kolam maupun di sungai. Simak pembahasannya berikut ini.
Baca Juga: Umpan Mancing Jitu Ikan Mas Terbaru
Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele 1
Bahan:
- 2 bungkus terasi udang
- 2 buah telur, ambil kuningnya saja.
- 1/4 Kg pelet ikan tipe 781 -2 SP
- 1 siung bawang putih
- Air secukupnya
Cara Membuat:
- Pertama-tama siapkan wadah untuk membuat adonan dan campurkan semua bahan tersebut kedalam wadah lalu aduk perlahan hingga semua bahan tercampur rata. Ingat, adonan jangan sampai terlalu lembek agar mudah dibentuk.
- Selanjutnya masukan kedalam plastik dan ikat. Lalu kukus selama 10 menit di air yang mendidih.
- Setelah itu, bentuk bulat-bulat sesuai ukuran mata kail.
- Umpan siap digunakan
Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele 2
Bahan:
- 2 bungkus terasi
- 2 buah telur, ambil kuningnya saja.
- 1/4 Kg pelet ikan tipe PF 1000
- 1 siung bawang putih
- 2 sdt madu asli
- Air hangat secukupnya
Cara Membuat:
- Cara membuatnya sama persis dengan umpan nomor satu.
Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele 3
Bahan:
- 3 bungkus terasi
- 2 butir telur, ambil kuningnya saja.
- 1/4 kg pelet udang
- 1 siung bawang putih
- 1 sdt madu
- 1 ati ayam yang telah digoreng
- Air hangat secukupnya
Cara Membuat
- Cara membuatnya sama persis dengan umpan nomor satu.
Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele 4
Bahan:
- 3 bungkus terasi
- 2 butir telur rebus, ambil kuningnya saja.
- 1/4 kg pelet ikan tipe PF 1000 dan 781 -2 SP
- Tepung ikan teri secukupnya
- Tepung udang secukupnya
- 1 Siung bawang putih
- Air hangat secukupnya
Cara Membuat:
- Cara membuatnya sama persis dengan umpan nomor satu.
Umpan diatas merupakan umpan ikan lele buatan. Ikan lele merupakan hewan yang kerap memangsa sesamanya dan lele juga termasuk ikan predator untuk hewan-hewan kecil. Maka dari itu, ikan lele juga dapat diberikan jenis-jenis pakan berikut ini.
Umpan Lainnya
1. Daging Ikan Lele Bakar
Daging ikan lele yang dibakar setengah matang dengan menyisakan sedikit darah pada umpan dapat dijadikan sebagai umpan jitu untuk memancing lele. Hal ini disebabkan karena ikan lele gemar dengan umpan yang masih terdapat aroma anyir seperti darah.
2. Cacing
Sudah tidak diragukan lagi bahwa ikan lele sangat suka dengan cacing. Maka dari itu sampai saat ini masih banyak pemancing senior yang masih menggunakan umpan tradisional ini. Cacing terbaik untuk dijadikan umpan lele sebenarnya adalah cacing laut namun terkadang sulit untuk mendapatkannya. Maka dari itu hal ini dapat disiasati dengan menggunakan cacing merah dan cacing tanah yang dicampur dengan kuning telur itik.
3. Jangkrik
Jangkrik juga adalah kegemaran ikan lele. Cara menjadikan jangkrik sebagai umpan adalah dengan cara memotong bagian kepala dan kaki jangkrik lalu pada bagian perut sedikit disobek agar aroma khas jangkrik dapat keluar dan memancing kedatangan ikan lele. Jika kondisi air sedang dingin lebih baik jika sebelum jangkrik dimasukan ke air dibakar sebentar dengan menggunakan korek api agar aroma jangkrik lebih menyengat.
4. Usus Kambing
Banyak pemancing yang tak tahu bahwa usus kambing bisa digunakan untuk memancing ikan lele. Hal ini karena usus kambing juga sulit didapat untuk sebagian orang sehingga memilih menggunakan umpan lain. Padahal usus kambing memiliki aroma yang sangat menarik minat lele ketika dijadikan umpan.
5. Cicak
Cicak juga dapat dijadikan sebagai umpan ikan lele. Caranya sangat mudah yaitu dengan membakar cicak terlebih dahulu hingga setengah matang lalu umpan siap digunakan.
Umpan lainnya yang dapat digunakan untuk memancing ikan lele adalah udang, bekicot, keong mas, ulat daun pisang, berudu dan sebagainya.
Itulah sobat artikel tentang resep mancing jitu ikan lele di kolam maupun di sungai. Semoga artikel ini dapat membantu anda yang sedang galau memilih umpan mancing. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa pada pertemuan selanjutnya. Semoga sukses dan Salam mancing mania!
Demikianlah Artikel 49 Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele di Sungai dan di Pemancingan Terbaru, [ KebunBudidaya ]
Sekianlah artikel 49 Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele di Sungai dan di Pemancingan Terbaru, [ KebunBudidaya ] kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel 49 Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele di Sungai dan di Pemancingan Terbaru, [ KebunBudidaya ] dengan alamat link https://kebunbudidaya.blogspot.com/2016/01/49-resep-umpan-mancing-jitu-ikan-lele.html
0 Response to "49 Resep Umpan Mancing Jitu Ikan Lele di Sungai dan di Pemancingan Terbaru, [ KebunBudidaya ] "
Posting Komentar